Aktivis Ham: Bebaskan Asia Bibi
Lima puluh aktivis hak asasi manusia dari seluruh dunia menyerukan agar pemerintah Pakistan membebaskan Asia Bibi, seorang ibu Kristen yang telah dijatuhi hukuman mati oleh pengadilan setempat karena dianggap bersalah melakukan penghujatan. Sebuah petisi pun telah mereka siapkan untuk Dewan Hak Asasi Manusia PBB pada pekan ini. Bersamaan dengan hal ini, mereka juga akan mendesak para pemimpin organisasi perdamaian dunia itu untuk menekan Pakistan.